“Limpahan karunia datang dari sisi
Dzat Yang Maha Mengalahkan. Oleh karena itu, semua yang berbenturan dengannya
pasti hancur. ‘Sebenarnya Kami melemparkan yang hak kepada yang batil, lalu
yang hak itu menghancurkannya. Maka dengan serta-merta yang batil itu
lenyap’”(QS.al-Anbiya’[21]: 18)
--Ibnu
Atha’illah al-Iskandari--
Limpahan karunia datang dari Dzat Yang Memiliki
kemampuan untuk mengalahkan dan menguasai karena ia datangn dari Dzat Yang Maha
Mengalahkan dan tak bisa dikalahkan. Oleh sebab itu, semua sifat buruk yang
berbenturan dengan-Nya akan hancur. Selain itu, karunia Ilahi adalah kebenaran
yang datang melawan kebatilan. Kebatilan takkan ada jika dihancurkan oleh
kebenaran.
Allah swt. berfirman, “Sebenarnya Kami melemparkan
yang hak kepada yang batil, lalu yang hak itu menghancurkannya. Maka dengan
serta-merta yang batil itu lenyap.” (QS.al-Anbiya’[21]: 18)
(Ulasan oleh Syekh Abdullah asy-Syarqawi al-Khalwati)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar